Blitar – Petugas pada Selasa 8 April 2025 pagi ini kembali melanjutkan proses pencarian lelaki inisial SA asal Dusun Maron Selokajang Srengat Blitar yang tenggelam saat mencari ikan di Sungai Brantas Desa Selokajang pada Senin 7 April 2025 kemarin siang.
Kompol Randy Irawan, Kapolsek Srengat mengatakan korban dilaporkan terbawa arus saat mencari ikan menggunakan obat bersama 8 temannya di Sungai Brantas Desa Selokajang Srengat sekitar jam 12.30 siang.
Randy menjelaskan awalnya ke-8 orang ini dibagi tugasnya & korban bagian mengambil ikan yang terapung.
Kemudian korban bersama 3 temannya melihat ada ikan di sungai sisi selatan & segera berenang menuju lokasi.
Saat mereka kembali ke sisi utara atau tepi sungai, 3 orang temannya selamat, sementara korban diduga kehabisan tenaga & meminta pertolongan. Namun teman-temannya tidak mampu menolong & korban hilang tenggelam terseret arus.
Menurut Randi, saat itu debit air sungai dalam kondisi normal atau tidak deras tapi kedalaman sungai 3 meter lebih.
Setelah menerima laporan itu, Polsek Srengat bersama BPBD Kabupaten Blitar segera melakukan pencarian korban di sungai dengan cara manual.
Minimnya peralatan membuat pencarian belum berhasil sampai kemarin petang. Proses pencarian dihentikan sementara & akan dilanjutkan pagi ini dengan melibatkan Tim Basarnas Malang. (Nnd/Lcky)